MEDAN | Aliantalkshow.com
Ketua TP PKK Kota Medan Ny Kahiyang Ayu M Bobby Afif Nasution panen cabai merah di atas lahan milik warga Jalan Karikatur Kelurahan Pulo Brayan Darat II Kecamatan Medan Timur, Senin (12/02/2024). Diharapkan, panen ini dapat membuka pintu menuju kemakmuran dan kemandirian bagi masyarakat setempat karena hasilnya dapat dijual.
Panen dilakukan Ny Kahiyang bersama Kelompok Tani Bogainvile, Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga Ny Ismiralda Wiriya Alrahman beserta jajaran TP PKK Kota Medan, Kadis Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (Ketapang Pertanian dan Perikanan) Gelora Kurnia Putra Ginting, Camat Medan Timur Noor Alfi Pane beserta Ketua TP PKK Kecamatan serta Lurah Pulo Brayan Darat II Nurdamayanti.
Terlihat, Ny Kahiyang memetik satu persatu cabai merah yang ada dan meletakkannya di keranjang. Setelah dipetik, cabai hasil panen tersebut selanjutnya dikumpulkan dan ditimbang oleh kelompok tani.
Usai panen, Kadis Ketapang Pertanian dan Perikanan Gelora Kurnia Putra Ginting mengatakan, panen ini merupakan hasil kolaborasi dinasnya dengan Bank Indonesia dengan memanfaatkan lahan kosong milik warga.
“Kita harapkan dengan kehadiran Ibu Ketua TP PKK Kota Medan ini, dapat menjadi penyemangat dan motivasi sehingga dapat ditiru dan tersebar ke seluruh lingkungan Kota Medan untuk membuat satu kelompok dengan memanfaatkan lahan kosong seperti ini,” kata Gelora.
Di tahun lalu, jelas Gelora, pihaknya telah memberikan bantuan bibit cabai kepada Kelompok Tani Bogainvile. Bibit itu, imbuhnya, selanjutnya disemai dan dirawat agar tumbuh dengan baik. “Semoga ini dapat dijadikan contoh kelompok tani lainnya yang ada di Kota Medan,” harapnya.(Alian/rel)