MEDAN | Aliantalkshow.com
Apa yang dilakukan oleh Pemko Medan meringankan beban masyarakat pasti kita apresiasi. Apalagi dilakukan pasar murah keliling. Hal ini dikatakan Hendri Duin Anggota DPRD Medan dari Fraksi PDI Perjuangan. Rabu (11/10/2023) saat dikonfirmasi via selular.
Dikatakannya, dengan adanya pasar murah tentunya meringankan anggaran rumah tangga. Dan pastinya semua ibu-ibu mengharapkan harga-harga bisa murah. “Apalagi situasi ekonomi saat ini sangaf sulit dan memang perlu ada kebijakkan yang pro masyarakat” terangnya.
Lanjutnya, Marilah kita terus peduli kepada masyarakat, dimasa-masa ekonomi yang semakin hari semakin tak menentu. “Untuk itu, diperlukan sekali berbagai kebijakkan yang bisa membantu masyarakat” harapnya.
Sementara itu, Camat Medan Kota Raja Ian Andos Lubis (foto bersama pembeli pasar murah) mengungkapkan masyarakat di wilayahnya antusias menyambut Pasar Murah Keliling.
“Warga kami sangat antusias menyambut Pasar Murah Keliling yang dilaksana PUD Pasar bekerja sama dengan Kota Medan di Gedung Wisma Permata Jalan Pelajar Lingkungan IX Kelurahan Teladan Timur, Kecamatan Medan Kota,” ucapnya.
Raja didampingi Lurah Teladan Timur Surya Setia Harahap mengatakan, kegiatan ini membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan beras, minyak, dan gula dengan harga di bawah pasar.
“Kami bersama warga Medan Kota mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution mengadakan Pasar Murah Keliling diwilayah Kecamatan Medan Kota.
Pasar Murah Keliling ini juga, lanjutnya, menjaga stabilitas harga bahan pangan di Medan, termasuk Kecamatan Medan Kota. (Alian)