MEDAN | Aliantalkshow.com
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan akan melakukan rekrutmen kelompok panitia pemungutan suara (KPPS). Karena membutuhkan 23.226 Anggota KPPS Dari 3318 TPS Se- Kota Medan.
Hal ini dikatakan, Ketua KPU Medan Mutia Atiqa melalui Bobby Niaedal Dalimunthe (Foto) Kadiv SDM, Parmas dan Sosdiklih KPU kota Medan. Senin (16/09/2024). “Pengumuman dan penerimaan pendaftaran di mulai tgl 17 september 2024 hingga 28 september 2024” Bobby.
Dijelaskannya, Selanjutnya akan di lakukan penelitian administrasi calon anggota KPPS.
Pelantikan KPPS akan dilaksanakan tgl 7 november 2024.
Diterangkannya, Masa kerja anggota KPPS dari tgl 7 november 2024 hingga 8 desember 2024. “Adapun tempat pendaftaran untuk mengetahui syarat-syarat anggota KPPS berada di kantor lurah setempat” paparnya. (Alian)