Sabtu, Maret 22, 2025
BerandaDaerahTeksin : Akan Usulkan 3 Nama Untuk Calon Ketua DPC PDI Perjuangan...

Teksin : Akan Usulkan 3 Nama Untuk Calon Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Medan

MEDAN | Aliantalkshow.com

 

Dalam waktu dekat ini akan berlangsung pemilihan bakal calon Ketua DPC PDI Perjuangan kota Medan periode 2025-2030 yang akan berlangsung pada tahun ini. Namun semua keputusan akan ada di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan.

 

 

Hal ini dikatakan Teksin Ketua Pimpinan Anak Cabang PDI Perjuangan (PAC) Medan Maimun. Sabtu (15/10/2025). “Siapapun nantinya yang menjadi Ketua, Sekretaris dan Bendahara DPC PDI Perjuangan Kota Medan berdasarkan keputusan DPP PDI Perjuangan bukan dari PAC Se-kota Medan” katanya.

 

 

Diutarakannya, sampai saat belum ada Petunjuk Langsung (Juklak) pelaksanaan. Namun dari informasi yang beredar bahwa pada pelaksanaan Musyawarah Pemilihan nantinya, diharuskan setiap PAC mengusulkan 3 nama untuk dikirim ke DPP PDI Perjuangan.

 

 

Lanjunya, itupun informasi yang beredar, kita liat aja bagaimana hasil juklaknya. Kalau memang PAC mengusulkan 3 nama, maka PAC Medan Maimum mengusulkan 3 nama seperti Hasyim SE, Robby Barus dan Boydo HK Panjaitan. “Karena mereka bertiga masih layak duduk di DPC PDI Perjuangan Kota Medan” jelasnya.

 

 

Sementara itu, Rudi Wijaya Bendahara PAC Medan Marelan mengatakan, akan mengusulkan Hasyim SE untuk jadi Ketua DPC PDI Perjuangan kota Medan periode 2025.

 

 

Menurutnya, Karena Hasyim masih layak memimpin PDI Perjuangan kota Medan. Hal ini dapat kita lihat dari perolehan Pemilihan Legislatif (Pileg) kita hatrick dan duduk menjadi Ketua DPRD Kota Medan termasuk pileg yang baru berlangsung.

 

 

Selain itu juga, katanya belum lama ini diacara HUT Ibu Megawati Soekarno Putri yang merupakan Ketum PDI Perjuangan. “Ketua Hasyim SE mempersembahkan gedung DPC PDI Perjuangan kota Medan untuk dimiliki para pengurus partai dari tingkat Anak Ranting, Ranting dan PAC Se-kota Medan” terangnya.

 

 

Dikatakannya, DPC PDI Perjuangan Kota Medan yang pertama kali dalam sejarah memiliki kantor sendiri tidak lagi menyewa. Sementara kantor DPC Partai lainnya masih menyewa. “Apakah kita tidak bersyukur atas raihan yang dilakukan Ketua Hasyim SE. Walaupun agak telat tapi ada, bukan hanya cakap-cakap dan terbukti” jelas Rudi yang juga seorang pengusaha UMKM (Usaha Kredit Kecil Menengah). (Alian)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments